Jamasan Pusaka dan Kirab Pusaka Meriahkan Peringatan Hari Jadi Ke-666 Kabupaten Ngawi - Jurnal Faktual News

Jamasan Pusaka dan Kirab Pusaka Meriahkan Peringatan Hari Jadi Ke-666 Kabupaten Ngawi

Share This

 





JURNALFAKTUALNEWS.COM | Ngawi, Selasa (2/7/24) - Dalam rangka peringatan Hari Jadi Ke-666 Kabupaten Ngawi, Kabupaten ini menggelar prosesi sakral Jamasan Pusaka dan Kirab Pusaka. Acara ini merupakan bagian tak terpisahkan dari rangkaian perayaan Hari Jadi Kabupaten Ngawi dan menjadi satu-satunya Budaya Agung yang diadakan di kabupaten ngawi.


Jamasan Pusaka, yang dilaksanakan di Pendopo Widya Graha sebelum kirab dimulai, menandai penghormatan kepada para leluhur yang berjasa dalam berdirinya Kabupaten Ngawi. Setelah prosesi Jamasan Pusaka, air tersebut dilarung di Kali Tempuk. 


Kirab Pusaka dilaksanakan setelah selesainya prosesi Jamasan Pusaka. Dalam kirab ini, pusaka andalan Kabupaten Ngawi, termasuk Tombak Kiai Songgolangit, Songsong Agung Tunggul Wulung, dan Kiai Singkir beserta Songsong Agung Tunggul Warono, dipindahkan dari Pendopo Wedya Graha menuju Jalan Merdeka tengah Alun-Alun hingga ke Jalan Ahmad Yani dan berakhir di depan kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Ngawi.



Acara Jamasan dan Kirab Pusaka dihadiri oleh Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, didampingi Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko, Sekda Ngawi, Mokh Sodiq Triwidiyanto, Ketua DPRD, Heru Kusnindar, beserta anggota dan seluruh kepala Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) Ngawi dan jajaran Uspimda Kabupaten Ngawi.


Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, mengatakan bahwa acara Jamasan Pusaka dan Kirab Pusaka “Jamasan Pusaka dan Kirap Pusaka Andalan kabupaten Ngawi dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Ngawi, ke-666 Kabupaten Ngawi dalam peringatan Hari Jadi Ke-666 sangat meriah. Marching Band "Genderang Seruling Gita Jala Taruna" dari Akademi Angkatan Laut tampil dalam acara ini ". Selain itu, antusiasme penonton yang tinggi juga memberikan berkah bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Ngawi.


Dengan adanya kegiatan Jamasan Pusaka dan Kirab Pusaka ini, Dinas Pendidikan dan Budaya berharap dapat melestarikan budaya lokal Kabupaten Ngawi serta meningkatkan kebanggaan masyarakat akan warisan budaya yang ada. Acara ini juga menjadi ajang promosi dan dukungan bagi UMKM lokal untuk memperluas jaringan dan meningkatkan pendapatan mereka.


Dengan semaraknya acara Jamasan Pusaka dan Kirab Pusaka, Kabupaten Ngawi memberikan warna tersendiri dalam perayaan Hari Jadi Ke-666. Acara ini tidak hanya mengenang sejarah Kabupaten Ngawi, tetapi juga memperkuat identitas budaya dan membangkitkan semangat masyarakat lokal.(Yn)

Tidak ada komentar:

Pages